New Resep

RESEP WINGKO BABAT

RESEP WINGKO BABAT :
300 gr tepung ketan
200 gr kelapa parut (agak muda, yg dibuang kulit arinya)
200 ml santan kental
150 gr gula pasir
1 butir telur
1 sdt garam
1/4 sdt vanili bubuk
 

 
Cara membuat WINGKO BABAT :
1. Campur jadi satu seluruh bahan
2. Aduk rata
3. Panaskan cetakan kue lumpur, boleh cetakan kue cubit klo ingin hasilnya kecil-kecil
4. Olesi (tipis) cetakan dg minyak goreng
5. Tuang 1 sdm adonan ke tiap lubang cetakan, ratakan. 
6. Tutup cetakan. Biarkan beberapa menit sampai bagian bawah wingko berwarna kuning keemasan
7. Balikkan posisi wingko, tutup kembali. Tunggu lagi sampai bagian bawah kuning keemasan
8. Angkat, hidangkan

0 Response to "RESEP WINGKO BABAT"