New Resep

RESEP CARA MEMBUAT DONAT GORENG LONG JOHN ORAK ARIK

Assalamu'alaykum
Ini dia cemilan sore sy saat mendung, donat bersama secangkir teh, nikmat sekali. Donat di variasi apapun tetap enak, empuk dan bikin kenyang. Di coba yuk

RESEP DONAT GORENG LONG JOHN ORAK ARIK
Bahan:
150 gr tepung terigu cakra
100 gr tepung terigu segitiga
1/4 bungkus ragi instan
1/4 sdt bread improver
1/2 sdt baking powder
40 gr gula pasir
1 butir telur ayam, suhu ruang
200 ml susu cair
1/2 sdt garam
25 gr margarin
Minyak untuk menggoreng
Bahan orak arik :
2 butir kocok lepas
25 ml susu cair
1/4 sdt garam

 
Cara membuat DONAT GORENG LONG JOHN ORAK ARIK :
- Orak arik : kocok lepas telur, susu cair dan garam, aduk rata. Masak telur, aduk sampai berbutir dan matang. Angkat, sisihkan - aduk semua bahan kering hingga rata, masukkan telur dan susu cair, aduk hingga semua tercampur rata. Masukkan garam dan margarin, aduk hingga kalis
- fermentasi kan selama 30 menit, kempiskan adonan. Timbang masing2 50 gr dan bulatkan. Diamkan lagi selama 15 menit
- pipihkan adonan, bentuk persegi panjang, fermentasi kan lagi selama 90 menit
- goreng donat hingga matang, belah bagian tengah jgn sampai putus, beri daun selada dan isi orak arik telur, saos tomat dan keju parut

0 Response to "RESEP CARA MEMBUAT DONAT GORENG LONG JOHN ORAK ARIK"