New Resep

Resep Cara Membuat Ketupat

Jalan jalan ke kota parapat
Jangan lupa bawa kompor
Ayoks kawan pesta ketupat
Jangan lupa pake opor 😂😂😂
.
Ini ketupat beras biasa yaa, yg ngrebusnya tidak pake santan, karena biar tidak terlalu negh kalo dimakan dengan sayur yg bersantan.
Ketupat beras tradisi orang jawa yg bikinnya seminggu setelah lebaran, biasa menyebutnya lebaran ketupat. .
.
Resep Ketupat faraleyama
Bahan ;
-1kg beras
- selongsong ketupat secukupnya
-5lembar daun pandan simpul
-daun pisang yg lebar dan tua .
 

 
Cara Membuat Ketupat  ;
1. Selongsong ketupat yang belum di isi beras rendam di air biar warnanya tetep cantik dan segar (tdk kering)
2. Cuci beras sampai bersih
3. Ambil ketupat isi dengan beras sampai setengah bagian selongsong ketupat
4. Siapkan panci besar, masukkan ketupat, daun pandan isi panci dengan air sampai agak penuh
5. Tutup dengan daun pisang lalu tutup dengan tutup panci
6. Rebus sampai mendidih biarkan jika air menyusut tambah lagi sampai agak penuh, tutup dengan daun pisang lalu tutup panci
7. Ulangi lagi seperti no 6 rebus sampai matang kurang lebih 3 sd 4 jam, jik suda matang,angin anginkan ketupat dengan cara di gantung biar tidak cepat basi.

0 Response to "Resep Cara Membuat Ketupat "