Masih manfaatin stock pisang kematangan, karna tema
bakingbareng kue kering jadi nya ini pisang di buat cookies aja.. suka
banget sama cookies ini, karna wangi pisangnya itu.. semalaman cemilin
ini aja, enak siih .. nyoom nyoom ..
RESEP BANANA CHOCOCHIP COOKIES Source Catatan Nina Rebake Diyo Kitchen
Bahan : 100 gram butter 70 gram margarin 30 gram brown sugar 70 gram gula pasir butiran halus 125 gram pisang ambon, haluskan (berat tanpa kulit) 2 kuning telur 220 gram tepung terigu protein rendah (bisa pakai protein sedang) 20 gram susu bubuk full cream 25 gram maizena 1/2 sdt baking powder Chocochip secukupnya
Cara Membuat BANANA CHOCOCHIP COOKIES : 1. Dalam suatu wadah, kocok butter, margarin dan gula kurang lebih selama 1-2 menit, hingga asal tercampur rata. 2. Masukkan pisang ambon, kocok rata. 3. Masukkan telur satu persatu sambil dikocok hingga rata. 4.
Masukkan tepung terigu, susu bubuk, maizena dan baking powder dengan
cara diayak sambil diaduk dengan sendok kayu hingga rata. 5. Masukkan chocochip, aduk rata. 6.
Siapkan loyang, alasi dengan silpat atau oles tipis margarin. Cetak
cookies dengan cara disendokkan, beri jarak satu dengan yang lainnya. 7. Panggang dalam oven suhu 150 ° C hingga bagian bawah kecoklatan dan matang selama 20 menit api bawah dan 5 menit api atas. 8. Angkat dan biarkan hingga benar-benar dingin di atas cooling rack baru dimasukkan ke wadah kedap udara.
0 Response to "RESEP BANANA CHOCOCHIP COOKIES"